Wednesday, February 1, 2012

Album Keempat Chris Othersides Mencarimu (Februari 2012)

Halo, Semuanya :)




Sudah Februari. Seperti yang sudah direncanakan, bahwa pada bulan cinta ini aku akan memperkenalkan album keempatku. Dan inilah dia!

Latar Belakang
Galau. Itu adalah satu-satunya alasan yang paling masuk akal kenapa album ini tercipta. Tapi yang paling menyakitkan hati adalah album ini bisa saja membuat seseorang merasa tak nyaman, tak enak atau apalah itu. Untuk itu, aku meminta maaf terlebih dahulu. Sangat. Dan atas nama kebebasan ekspresi, aku hanya meminta pengertian bahwa aku harus melepas sesuatu yang ada padaku agar sakitnya tak terasa jauh lebih perih. Ini penting dan teramat penting.Terdengar egois, tapi aku bukan bermaksud seperti itu. Sunggguh.

Album Keempat Chris Othersides Mencarimu.
Album ini sudah selesai beberapa hari yang lalu. Mungkin lebih dari seminggu. Catatan tentangnya tersimpan pada atribut file seperti data created, data modified, dsb dalam komputer. Pengerjaannya sangat cepat sekali. Hanya seminggu. Kenapa kok cepat sekali? Sedang beruntung saja mungkin. Sebab pada minggu yang luar biasa itu, aku mendapat mood yang bagus, konsisten dan punya waktu luang yang cukup. Alhasil, sembilan lagu bisa rampung dalam sebuah album. Mungkin akan terdengar suara-suara paksaan, tapi bagiku sendiri hasilnya sudah memuaskan.

MENCARIMU terdiri dari sembilan karakter yang masing-masing mewakili satu judul lagu dalam album ini. Angka 9 sendiri merupakan tanggal lahir kepada siapa sembilan lagu ini ditujukan. Hehehe. Suka banget dengan ide-ide menyisipkan sesuatu seperti ini. Seperti angka 8 pada Delapan lagu dalam Album Sehari di Jakarta yang merupakan siklus indah tak terencana. Tema album ini adalah galau galau galau seputar pencarian kekasih yang sudah ditinggalkan Si Aku dalam lirik lagunya. Kesembilan lagu itu adalah:

-    Mencarimu  
-    Engkau
-    Nantikan Aku
-    Caranya
-    Andaikata
-    Rasa Bersalah
-    Itulah Bimbangku
-    Menyesal Meninggalkanmu
-    Untuk Fisca
Dan semua lagu berisi tentang mencari. Siapa? Sudah terbaca. Jadi, album ini akan sangat penyanyi-sentris. Tidak bercerita tentang orang lain, kisah lain, tidak menasehati, tidak menggurui. Sebab curhatnya kelihatan banget. Walaupun begitulah secara umum. Toh, pada proses lebih lanjut, aku hanya akan mencipta lagu yang aku nyaman saja melakukannya. Dan untuk ke depannya, lagu-lagu Chris Othersides mungkin menjadi lebih pribadi dari sebelumnya. Kesembilannya memiliki musik yang beragam, seperti yang selalu kuupayakan dalam menyusun sebuah album. Sayangnya, hip-hop absen kali ini. Hehehe. Album berikutnya aku upayakan lebih berwarna lagi. Mungkin aku terinspirasi jazz, blues atau malah instrumental. Ahak hak hak. Meskipun begitu, aku harap karya-karyaku selalu bisa dinikmati siapa saja. Begitu lebih baik.

Album ketigaku baru saja rilis pada 20 Januari lalu. Aku bukan bermaksud tak sabar. Mungkin seharusnya aku memberikan jeda waktu lebih lama bagi pendengar untuk mengenal delapan laguku sebelumnya pada album Chris Othersides Sehari di Jakarta. Album itu terlambat. Sejatinya sudah selesai tahun lalu. Hanya saja aku ragu mempublikasikan sisa lagu. Hingga akhirnya aku sepakat bahwa hal yang sempurna takkan pernah ada. Tapi proses adalah pasti. Dan albumku atau laguku akan menjadi titik-titik yang menunjukkan bahwa proses juga terjadi padaku. Secara nyata.

Chris Othersides Mencarimu kutujukan khusus pada satu nama: Fisca. Aku senang bisa mencipta lagi untuknya. Omong-omong, sumber inspirasi adalah dia. Lebih dominan. Lebih menyenangkan walau segalau apapun itu hasilnya. Dan dalam total durasi 34 menit 22 detik, MENCARIMU mewartakan galau, bimbang, pengharapan, malu, keras kepala, perasaan sesal dan rasa bersalah secara najong, mungkin. Tapi aku sangat senang bila sekiranya teman-teman yang sempat mendengarnya secara keseluruhan meluangkan waktu untuk menulis sesuatu tentang album ini. Boleh dong beberapa kalimat yang akan aku sertakan dalam postingan ke blog Chris Othersides. Aku akan sangat berterima kasih dan menghargainya.



Nah, seperti itu saja untuk kali ini. Oh, ya satu hal lagi. Lagu dalam album kali ini tidak atau belum bisa diunduh satu per satu. Filenya terkompresi seluruhnya dengan type file .rar. Teman-teman “terpaksa” mengunduh kesembilan lagu. Aku mohon maaf jika kesannya tidak mengerti soal keterbatasan bandwidth. Tapi coba unduh, ya? Semoga hasilnya tidak mengecewakan telinga. Hehehe. Terima kasih banyak atas perhatian dan apresiasinya. Semua itu sangat berarti bagiku.

Dan, Fisca, album ini tentangku yang secara istimewa kuciptakan untukmu. Semoga kau, dimanapun berada, bisa mendengarnya dengan cara apapun. Tak ada tekanan. Tak ada paksaan. Semoga telingamu juga terhiburkan. Salam.


Dan untuk teman-temanku yang selama ini memberikan apresiasi pada karya musikku, kusampaikan terima kasih yang berharga. Semoga harimu menyenangkan.


1 Februari 2012




Chris Othersides

 
Cover Album Chris Othersides Mencarimu

2 comments:

  1.  Review Singkat album Chris Othersides – Mencarimu

    JUJUR, dibanding ketiga albummu sebelumnya (Bila Malam Datang, Untuk Sahabat dan Sehari di Jakarta) aku paling suka album Mencarimu. Lagu-lagunya lebih pas di telinga, cenderung easy listening dan terdengar tulus. Herannya, meskipun aransemennya dirangkum dalam bunyi-bunyian elektrik, aku masih bisa merasakan nuansa band-nya. Penyusunan lagunya juga mengalir tanpa jenuh, ada balada, pop, pop-rock, groove, pun R&B-dalam-batas-ringan – dan aku menyukai semuanya, meski liriknya membuatku ingin hujan-hujanan galau =P.

    Track pembuka, Mencarimu, aransemennya ringkas dan syahdu, nadanya terdengar nelangsa, namun juga tenang dan melegakan. Entah kenapa, di telingaku, nuansa Jikustik sangat terasa di sini =). Nomor ceria hadir di lagu Engkau, dengan musik begitu menghentak bagai lagu-lagu march dengan refrain alangkah powerfull dan anthemic. Kemudian ada madah akustik Nantikan Aku dengan lirik menyentuh dan musik nan kalem, nuansanya seolah mampu membawa kita pada perenungan sebuah rindu di suatu malam nan relung (mulai lebay-nya). Sebagai nomor terfavorit, Caranya jelas mendapatkan apresiasi lebih. Rangkaian lagu, awal hingga akhir durasi, sangat enjoyable, indah, dinamis, dan mudah dicerna, pun dengan lirik puitis, dan refrain demikian hebat =).

    Sampai di penghujung pencarian, aku menemukan Untuk Fisca, balada menyentuh dengan musik nan lirih, seolah ingin memberitahu, pada siapa album Mencarimu dituju. Berbeda dengan lagu-lagu lainnya, nada-nada dalam Untuk Fisca terdengar lebih minor, menambah kesan sedih pada lagunya. Dan sepertinya, segala pencarian telah tertemu, semuanya ada di dalam hati.

    Coba kirimkan demonya lagi, Chris, sepertinya lagu-lagunya cocok untuk telinga pasar =).

    ReplyDelete
  2. hihihi
    masiy nunggu versi lengkapnya
    ahak hak hak

    ReplyDelete